Detroit - Mobil dengan berbagai warna baru banyak berkeliaran. Namun warna tradisional seperti hitam, abu-abu, putih dan perak masih digemari.
Demikian hasil studi Global Color Studies Ford, seperti dilansir situs resmi Ford, Senin (25/4/2011).
"Tren warna yang populer tetap warna-warna klasik. Kami pun mencoba untuk membuat warna-warna ini lebih menarik lagi," ujar Pimpinan Desain Ford untuk Warna dan Material Susan Swek.
Cat mobil, menurutnya tak jauh berbeda dari pakaian dalam hal warna dan gaya. "Warna klasik selalu mendapatkan pembaruan dan selalu modern," ujarnya.
Teknologi baru dalam cat yakni penerapan teknologi tri-coat pearl dan tinted clear coats membuat warna-warna mobil semakin segar.
Warna perak dan abu-abu mayoritas disukai di AS. Jika melihat ke luar AS, warna yang disukai semakin beragam. Prancis dan Italia lebih senang dengan mobil berwarna krem. Irlandia senang dengan perak, Denmark memilih hitam, Belgia menyenangi abu-abu.
Putih menjadi warna favorit pengguna mobil di Turki, hitam disenangi warga di Norwegia, Portugal, Jerman dan Rusia. Yang agak nyeleneh mungkin warga Ceko yang senang dengan warna biru.
"Sangat penting untuk memilih warna yang tepat pada saat yang tepat pula di pasar suatu negara. Jika terlalu dini, masyarakat tidak terlalu ngeh dengan warna. Jika telat, popularitas satu warna mungkin akan sudah hilang," ujarnya.
Muhammad Ikhsan - detikOto
Tuesday, May 03, 2011
Tren Warna Mobil di Dunia
Artikel Terkait Tren Warna Mobil di Dunia :
HARGA SUZUKI KARIMUN ESTILO TERBARU New Karimun Estilo Rp. 130.500.000* Harga Mobil Suzuki Karimun Estilo Terbaru *Harga Sewaktu-waktu Berubah tanpa pember ...
PILIH WARNA MOBIL ANDAPenulis buku Color Answer, Leatrice Eiseman, menyatakan ada ikatan kuat di antara dua hal itu. Secara garis besar, ia menjelaskan ...
KARIMUN ESTILO Karimun Estilo : 'Drive Faster, Drive Smarter' Karimun Estilo, produk mobil berjenis City Car ini diciptakan bagi orang-ora ...
TEKNOLOGI OTOMOTIF MOBIL SUZUKI TERBARU Genius Cooling System Sistim pendinginan yang merupakan penyempurnaan Climate control, dengan menerapkan sensor di bebera ...