Monday, September 29, 2014

Kerajaan Kutai - Sejarah Masa Kerajaan Hindu

Rahasia-ID: Pada Abad Ke-5 Masehi, di Tepi sungai Mahakam Kalimantan Timur berdiri kerajaan kutai. Kerajaan ini adalah kerajaan tertua di Nusantara. Raja dan Rakyatnya banyak yang menjadi pemeluk agama Hindu. Hal ini dapat di lihat dari 7 (tujuh) buah prasasti yang di sebut Yupa. Yupa adalah tugu batu sebagai tempat menambatkan hewan yang akan di dipersembahkan kepada dewa.

Prasasti-Yupa02.jpg
"Prasasti-Yupa02" by Meursault2004 - Karya dhéwé. Licensed under CC BY-SA 3.0 via Wikimedia Commons. Yupa merupakan Salah Satu Prasasti Peninggalan Sejarah Masa Kerajaan Hindu

Yupa yang ditemukan menggunakan bahasa Sansekerta dan berhuruf Pallawa. Dari salah satu prasasti itu diketahui bahwa Raja yang Pertama Kutai adalah Kudungga. Setelah mangkat, Kudungga digantikan oleh putranya yang bernama Asmawarman. Selanjutnya Asmawarman akhirnya digantikan oleh Mulawarman.
Mulawarman adalah raja kutai yang paling terkenal. Beliau terkenal arif dan bijaksana serta pernah memberikan 20.000 ekor sapi untuk golongan Brahmana. Pada masa pemerintahan Mulawarman, Kutai berkembang pesat. Rakyatnya hidup Sejahtera, aman dan tentram.

Kerajaan Kutai - Sejarah Masa Kerajaan Hindu - Rahasia ID

Kerajaan Kutai - Sejarah Masa Kerajaan Hindu Rating: 4.5 Diposkan Oleh: infotippo